
MALE INSPIRE.id – Ajang lari ultra-maraton Run To Care 2024 dengan rute Bandung-Lembang akan kembali digelar pada 9-11 Agustus 2024.
Tahun ini, Bandung menjadi titik mula perjuangan para pelari demi misi kebaikan bertajuk #DimulaiDariKeluarga.
Run To Care 2024 digagas SOS Children’s Villages, lembaga non-pemerintah yang berfokus pada pengasuhan anak-anak yang telah kehilangan orang tua.
Baca juga: Semangat #MengayuhUntukAnak di Bike to Care 2023
Melalui ajang ini, SOS Children’s Villages mengajak para pegiat olahraga khususnya lari untuk ambil bagian dalam misi kebaikan demi kehidupan yang lebih baik bagi anak-anak Indonesia.
Para peserta akan dihadapkan dengan rute 150 kilometer dari Bandung melalui lima kota dan kabupaten di Jawa Barat yaitu Bandung, Sumedang, Subang, Purwakarta, dan Bandung Barat, sebelum mencapai finish di SOS Children’s Village Lembang.
Bagi pelari yang tidak bisa mengikuti event secara luring, terdapat pilihan mengikuti acara secara virtual. Baik secara luring maupun virtual terbagi dalam tiga kategori lari yaitu 150 kilometer, 100 kilometer, dan relay 50 kilometer.
Berangkat dari kasus penelantaran anak yang marak di Jawa Barat
Kasus penelantaran anak masih menjadi masalah sosial di Indonesia dan belum teratasi, salah satunya di Jawa Barat.
KemenPPPA mencatat, sebanyak 22.122 bayi terlantar pada tahun 2019, angka tersebut merupakan yang tertinggi di antara provinsi lain baik di dalam maupun luar Pulau Jawa.
Baca juga: Dukung Hak Anak di SOS Children’s Villages Melalui Indahnya Alunan Simfoni
Demi menanggulangi masalah itu, pemerintah telah menargetkan penurunan jumlah anak dan bayi terlantar sejak 2019 hingga tahun 2025.
Kendati demikian, masih diperlukan upaya penanganan yang sistematis dan terintegrasi serta diperlukan dukungan, dan kerja keras bersama dalam menyelesaikan permasalahan pengasuhan tidak layak pada anak di Indonesia.
Berangkat dari masalah tersebut, SOS Children’s Villages berupaya memberikan pengasuhan dan pemenuhan hak anak yang #DimulaiDariKeluarga demi mewujudkan Indonesia Layak Anak 2030 dan Indonesia Emas 2045.
“Selama delapan tahun penyelenggaraan Run to Care, kami bersyukur akan dukungan para sahabat yang berlari, berdonasi, dan mendukung misi kebaikan ini,” jelas Gregor Hadi Nitihardjo, National Director SOS Children’s Villages Indonesia dalam siaran pers yang diterima maleinspire.id.
Baca juga: Pocari Sweat Run Indonesia ke 11 akan Hadir di Kota Kembang
“Sehingga anak-anak dapat melihat perjuangan orang-orang yang mengasihi mereka.”
Astridinar Vania, Public Relation and Communication Manager SOS Children’s Villages Indonesia menambahkan, sejak Run To Care diadakan pada 2017, sebanyak 5.751 anak mendapat sponsor dan 4.304 keluarga mendapat dukungan dari pihak yang terlibat.
“Pengasuhan berbasis keluarga dan penguatan keluarga rentan menjadi fokus utama dari penggalangan dana ini agar anak dapat tumbuh berkembang dalam cinta keluarga.”
“Kami harap semakin banyak orang dapat terlibat dan mendukung misi baik yang sedang kita perjuangkan bersama,” kata Astridinar.
Pendaftaran Run To Care 2024 untuk acara luring telah ditutup pada 10 Juni 2024, dan diikuti 308 pelari.
Sedangkan untuk acara virtual, pendaftaran akan dibuka hingga 31 Juli 2024. Bagi yang tertarik bisa mengunduh aplikasi 99 Virtual Race di App Store atau Play Store.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.