Tahun ini menandai tonggak sejarah penting bagi PAUL di Indonesia karena toko roti dan pastri Prancis yang terkenal ini merayakan ulang tahunnya yang ke-10 di Indonesia. Selama satu dekade terakhir, PAUL telah berhasil mengukuhkan kehadirannya dengan 20 gerai yang tersebar di Jabodetabek dan Bandung, memperkaya kancah kuliner lokal dengan cita rasa otentik Prancis.
Dari jalanan Jakarta yang ramai hingga pusat budaya Bandung, PAUL secara konsisten menghadirkan keanggunan Prancis melalui suasana yang khas dan menu yang lezat. Komitmen PAUL terhadap keaslian dan kualitas telah mendapatkan pengikut setia di kalangan pelanggan Indonesia, menjadikan PAUL sebagai nama yang identik dengan hidangan Prancis yang lezat.
Salah satu hal yang menarik dari perjalanan PAUL di Indonesia adalah dedikasinya dalam memadukan cita rasa dan preferensi lokal. Di Bandung, kota yang terkenal dengan warisan kulinernya yang kaya, PAUL telah mengkurasi menu khusus yang sesuai dengan selera masyarakat setempat. Pendekatan inovatif ini mencerminkan kemampuan beradaptasi dan komitmen merek ini untuk merangkul beragam selera pelanggan Indonesia.
Mempertahankan esensi dari kuliner Prancis, PAUL memastikan keaslian hidangannya dengan memasok sebagian besar bahan-bahannya langsung dari Prancis. Komitmen untuk menggunakan bahan-bahan impor premium ini merupakan bukti dedikasi PAUL yang tak tergoyahkan dalam melestarikan cita rasa asli yang telah menjadikannya ikon kuliner global.
Anthony Cottan, Presiden Direktur PT Map Boga Adiperkasa Tbk, mengungkapkan antusiasmenya dalam kesempatan penting ini, dengan menyatakan, “10 tahun terakhir merupakan perjalanan yang luar biasa bagi PAUL di Indonesia. Kami berterima kasih atas sambutan hangat dari para pelanggan dan dukungan dari para mitra kami. Dalam merayakan tonggak sejarah ini, kami berharap dapat melanjutkan misi kami untuk membawa tradisi kuliner Prancis yang terbaik ke Indonesia.”
“PAUL selalu menjadi lebih dari sekedar toko roti; PAUL merupakan tempat dimana orang-orang berkumpul untuk menikmati esensi budaya Perancis. Kami sangat senang telah menjadi bagian dari lanskap kuliner Indonesia selama satu dekade terakhir, dan kami tidak sabar menantikan petualangan kuliner yang akan datang,” tambah Stephanie Michelle Hendrawan, Head of Marketing PAUL.
Seiring dengan perjalanan PAUL di Indonesia, merek ini tetap berkomitmen untuk memberikan pengalaman kuliner Prancis yang tak tertandingi, dengan memadukan tradisi dan inovasi.
Leave a Reply
You must be logged in to post a comment.