Royal Enfield Rayakan Spirit Pure Motorcycling

Para pengendara Royal Enfield memasuki Kustomfest 2022 dengan cara yang unik. Royal Enfield, sebagai brand sepeda motor tertua dengan produksi berkelanjutan, kali ini kembali hadir meramaikan Kustomfest 2022 dengan rangkaian motor custom. Selain menampilkan jajaran motor custom, Royal Enfield mendukung spirit 15 pengendara Royal Enfield custom yang melakukan riding sejauh 574 kilometer dari Jakarta, yang bergabung dengan 30 pengendara komunitas Royal Enfield dari Jogja. Keduanya bertemu di Tugu Yogyakarta dan melanjutkan riding bersama ke ajang kustom terbesar di Indonesia – Kustomfest 2022.

Di Indonesia, budaya kustomisasi sendiri merupakan bagian tak terpisahkan dari gaya hidup pemotor. Mulai dari menambahkan aksesoris estetik, melakukan upgrade fungsional, sampai merombak keseluruhan tampilan motor, setiap motor custom memiliki keunikannya masing-masing. Antusiasme tinggi inilah yang mendorong kemunculan komunitas custom builder lokal seperti Smoked Garage, Thrive Custom, Krom Works, Katros Garage, dan sebagainya.

“Royal Enfield selalu berfokus untuk menjadi sahabat terbaik bagi para pengendara sepeda motor, baik itu untuk eksplorasi maupun bentuk ekspresi diri. Rangkaian motor custom Royal Enfield yang tampil menarik adalah bukti bahwa motor kami benar-benar menjadi kanvas yang sempurna untuk kustomisasi. Bentuk yang kokoh, desain yang sederhana namun serbaguna, dan estetika Royal Enfield yang tak lekang oleh waktu adalah hal-hal yang membuat custom builder menyukai Royal Enfield dan menjadikannya fondasi sempurna untuk kustomisasi,” ujar Anuj Dua, Business Head Royal Enfield Asia Pasifik.

Ia pun menambahkan, “Royal Enfield membangun semua sepeda motor kami dengan desain sederhana dan mesin tangguh untuk menghadirkan pengalaman berkendara yang sejati (pure motorcycling). Kami percaya bahwa personalisasi adalah bagian dari spirit pure motorcycling. Dengan visi ini, Royal Enfield terus mendukung para custom builder dan pengendara untuk mengekspresikan kepribadian dan kreativitas mereka dengan menciptakan motor unik yang diakui secara global. Partisipasi berkelanjutan kami di Kustomfest merupakan bagian dari program Royal Enfield untuk mendukung custom builder di Indonesia, yang menginspirasi builder dan komunitas untuk mengeksplorasi kreativitas mereka, serta menginspirasi builder lokal dan penggemar roda dua lainnya.”

Tahun ini, Royal Enfield memamerkan All-New Classic 350, Royal Black (basis Classic 350), Gemini T14 (basis Himalayan), Classic 500 dari Lemb Inc., Off/Grid (basis Interceptor), Meteor 350, dan Interceptor 650 di Kustomfest 2022.

Be the first to comment

Leave a Reply